RSS

Seni Penyajian Kopi Luwak

Agar Kopi Luwak yang anda buat dan sajikan benar-benar sempurna, maka anda harus memahami Seni Penyajian Kopi Luwak. Anda juga membutuhkan peralatan tepat yang bisa membantu anda dalam membuat dan menyajikan kopi terbaik dan termahal di dunia ini.

Cara #1: Menggunakan CLASSIC COFFEE DRIP. Masukkan 1,5 sampai 2 sendok teh bubuk Kopi Luwak ke dalam Coffee Drip, lalu ratakan dengan memanfaatkan The Pressing Tool. Letakkan Coffee Drip di atas cangkir, kemudian tuang air mendidih dengan suhu ± 95°C. Jangan lupa, tutup Coffee Drip dengan penutup yang sudah tersedia. Tunggu 6-8 menit, lalu nikmatilah!

Classic Coffe Drip

Cara #2: Memakai FRENCH PRESS COFFEE MAKER. Masukkan bubuk Kopi Luwak ke dalam French Press. Tuang air mendidih secukupnya dengan suhu ± 95°C. Aduk sampai benar-benar rata. Tekan alat press secara perlahan, lalu tuangkan ke dalam cangkir pelan-pelan!

French Press Coffe Maker

Cara #3: CARA MANUAL. Masukkan 1 sachet bubuk Kopi Luwak ke dalam cangkir. Tuangkan ± 150cc air mendidih dengan suhu ± 95°C. Aduk hingga rata. Tutup cangkir dan tunggu selama 6-8 menit, lalu hidangkan! Kopi Luwak akan terasa lebih nikmat jika dihidangkan tanpa gula.

Cara Manual

Selamat menikmati Kopi Luwak dengan aroma dan rasa yang unik!

 
Leave a comment

Posted by on April 23, 2011 in Home

 

9 Khasiat Kopi Untuk Kecantikan

1. Mampu mengangkat sel kulit mati sehingga bisa memperbaiki kulit yang rusak.
2. Dapat menetralkan kulit yang teriritasi sekaligus memberi nutrisi pada kulit.
3. Bisa menghilangkan bau badan.
4. Mampu merevitalisasi sel kulit baru dan menjaga kelembapan kulit.
5. Mampu menghilangkan bekas jerawat, vlek, dan noda hitam membandel.
6. Bisa menghilangkan selulit jika dilakukan secara teratur.
7. Dapat memperbaiki sirkulasi darah dan memecah lemak di tubuh yang dapat menimbulkan selulit.
8. Berfungsi sebagai astringent karena kandungan pH-nya sama dengan kulit kita (4,5) sehingga mampu mengurangi dan menghilangkan jerawat ataupun noda di kulit.
9. Memberi proteksi terhadap sinar UVA atau UVB.

 
Leave a comment

Posted by on April 22, 2011 in Home